Efektifitas Foot Massage Dengan Dan Tanpa Rendam Air Hangat Campuran Kencur Terhadap Edema Kaki Ibu Hamil Trimester III Di Wilayah Kerja Puskesmas Rawat Inap Sidomulyo Kota Pekanbaru

INGGRID RISKI LIANA, P031815301013 (2019) Efektifitas Foot Massage Dengan Dan Tanpa Rendam Air Hangat Campuran Kencur Terhadap Edema Kaki Ibu Hamil Trimester III Di Wilayah Kerja Puskesmas Rawat Inap Sidomulyo Kota Pekanbaru. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Riau.

[img] Text
cover.docx

Download (77kB)
[img] Text
ABSTRAK indo.docx
Restricted to Registered users only

Download (19kB) | Request a copy
[img] Text
bab 1-6.docx
Restricted to Registered users only

Download (642kB) | Request a copy
Official URL: http://lib.pkr.ac.id/

Abstract

Edema terjadi sekitar 80% pada kehamilan. Edema yang umum terjadi pada kehamilan adalah edema tungkai. Ada beberapa intervensi non farmakologis untuk mengurangi edema diantara nya yaitu foot massage dan rendam air hangat campuran kencur. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui efektifitas foot massage dengan dan tanpa rendaman air hangat campuran kencur pada ibu hamil trimester III. Penelitian ini di lakukan pada bulan Maret-Juni 2019 di Wilayah Kerja Puskesmas Rawat Inap Sidomulyo Kota Pekanbaru. Jenis penelitian ini adalah Quasy Eksperimen dengan desain two group pretest-posttest design. Populasi pada penelitian ini adalah 71 orang dan Sampel berjumlah 20 orang dengan teknik pengambilan sampel insidental sampling. Analisis data menggunakan uji Mann Whitney dengan derajat kepercayaan 95%. Hasil penelitian didapatkan rata-rata derajat edema sebelum pemberian intervensi Foot Massage adalah 3,5 mm (SD 0,707) dan sebelum pemberian intervensi Foot Massage dan rendam air hangat campuran kencur adalah 3,7 mm (SD 0,675). sedangkan rata-rata derajat edema setelah pemberian intervensi Foot Massage 0,9 mm (SD 1.101) dan setelah pemberian intervensi Foot Massage dan rendam air hangat campuran kencur adalah 0,1 mm (SD 0,316). Hasil uji statistik menujukkan ada perbedaan derajat edema kaki ibu hamil yang dilakukan intervensi foot Massage dengan dan tanpa rendam air hangat campuran kencur (p=0,044) yaitu Foot Massage dan rendam air hangat campuran kencur lebih efektif mengatasi edema kaki pada ibu hamil dibandingkan hanya Foot Massage saja. Disarankan kepada petugas kesehatan, khususnya bidan bisa memberikan pendidikan kesehatan dan asuhan Foot Massage dan rendam air hangat campuran kencur sebagai upaya untuk mengurangi edema fisiologis dalam kehamilan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Edema, Foot Massage dan Rendam Air Hangat Campuran Kencur, Kehamilan
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Depositing User: Irul Dzikrullah
Date Deposited: 17 Mar 2020 06:51
Last Modified: 17 Mar 2020 06:51
URI: http://repository.pkr.ac.id/id/eprint/105

Actions (login required)

View Item View Item