ASUHAN KEPERAWATAN PADA Ny S DENGAN GANGGUAN SISTIM PENCERNAAN GE (GASTROENTERITIS) DI RUANG HERCULES/II RSAU dr SUKIRMAN PEKANBARU

Abdul azis syaefudin, P031914401R001 (2020) ASUHAN KEPERAWATAN PADA Ny S DENGAN GANGGUAN SISTIM PENCERNAAN GE (GASTROENTERITIS) DI RUANG HERCULES/II RSAU dr SUKIRMAN PEKANBARU. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Riau.

[img] Text
ASUHAN KEPERAWATAN PADA Ny S DENGAN GANGGUAN SISTIM PENCERNAAN GE (GASTROENTERITIS) DI RUANG HERCULES II RSAU dr SUKIRMAN PEKANBARU.pdf

Download (1MB)
Official URL: http://repository.pkr.ac.id

Abstract

ABSTRAK Asuhan Keperawatan pada Ny. S dengan Gangguan Sistim Pencernaan GE(gastroenteritis) di ruang Hercules / II RSAU dr. Sukirman Pekanbaru (Abdul Azis Syaefudin, 2020). Karya Tulis Ilmiah Studi Kasus, Program Studi D III Keperawatan Pekanbaru, Jurusan Keperawatan, Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Riau. Dosen pembimbing (1) Hj. Rusherina,SPd, S.Kep, M.Kes, Dosen Pembimbing (II) Hj. Masnun, SST, S.Kep, M.Biomed. GE adalah adalah suatu kondisi dimana seseorang buang air besar dengan konsistensi lembek atau cair dan frekuensinya lebih dari 3 kali sehari. Bisa saja terjadi feses bercampur lendir atau darah, tetapi bisa juga tidak terdapat kedua-duanya hanya berupa cairan saja sehingga pada pengkajian ditemukan klien sudah terjadi dehidrasi karena klien juga mengalami penurunan nafsu makan dan kurang minum. Ini biasanya terjadi pada GE kronis maupun akut.Tujuan dari penulisan Karya Ilmiah ini adalah mahasiswa mampu melaksanakan asuhan keperawatan secara komprehensif. Metode yang digunakan dalam karya tulis ilmiah ini adalah metode studi kasus. Metode studi kasus merupakan metode riset yang menggunakan berbagai macam sumber data yang bisa digunakan untuk meneliti. Untuk memperoleh data yang diperlukan dalam penelitian ini, peneliti menggunakan teknik observasi nonpartisipan dan wawancara terstruktur pada klien dan keluarga klien. Setelah dilakukan pengumpulan data maka dilakukan analisa data dan didapatkan beberapa diagnosa keperawatan yaitu pemenuhan kebutuhan nutrisi kurang dari yang dibutuhkan tubuh gangguan pola eliminasi dan resiko gangguan keseimbangan cairan. Pada tahap perencanaan keperawatan disesuaikan dengan kondisi klien. Kemudian dilakukan implementasi keperawatan yang disesuaikan dengan perencanaan keperawatan yang telah dibuat. Setelah pengkajian, analisa data, perencanaan dan implementasi dilakukan maka dilakakukan evaluasi. Pada tahap evaluasi didapatkan hasil bahwa setelah dilakukan tindakan keperawatan 3 x 24 jam nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh dapat teratasi. Kata Kunci : GE, Nutrisi, keseimbangan cairan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: GE,Nutrisi, Keseimbangan Cairan
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: mahasiswa pkr polkemri
Date Deposited: 28 Aug 2020 04:54
Last Modified: 28 Aug 2020 04:54
URI: http://repository.pkr.ac.id/id/eprint/1078

Actions (login required)

View Item View Item