IDENTIFIKASI BERAT DAPAT DIMAKAN PADA PANGAN LOKAL GOLONGAN IKAN DI KABUPATEN SIAK

CINDY MEY DIAH, P031613411003 (2019) IDENTIFIKASI BERAT DAPAT DIMAKAN PADA PANGAN LOKAL GOLONGAN IKAN DI KABUPATEN SIAK. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Riau.

[img] Text
ADESRI AZMI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
CINDY MEY DIAH.pdf

Download (1MB)
Official URL: http://repository.pkr.ac.id/

Abstract

BDD atau bagian yang dapat dimakan adalah bagian makanan setelah dibuang bagian yang tidak dapat dimakan, misalnya kulit, tulang, sisik, biji, atau serat-serat yang tidak dapat dimakan. Angka dalam daftar BDD menunjukkan persentase bagian yang dapat dimakan dari suatu makanan. Daftar BDD diperlukan untuk membantu perhitungan kadar zat gizi makanan karena kadar zat gizi dalam daftar komposisi bahan makanan yang digunakan adalah dalam 100 gram bagian yang dapat dimakan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi BDD pada pangan lokal golongan ikan di Kabupaten Siak. Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Pangan Poltekkes Kemenkes Riau dan Laboratorium Biologi Perairan Universitas Riau. Sampel yang diteliti adalah ikan baung (Mystus nemurus), ikan gurami (Osphronemus gouramy), ikan lele (Clarias batrachus), ikan juaro (Pangasius polyuranodon), dan ikan tapah (Wallago leeri) yang masing-masing jenis berjumlah 5 ekor. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Hasil penelitian yang diperoleh untuk berat dapat dimakan pada pangan lokal golongan ikan di Kabupaten Siak ini adalah ikan baung 43,72%, ikan gurami 57,08%, ikan lele 51,32%, ikan juaro 46,30%, dan ikan tapah 42,83%. Diharapkan pada penelitian selanjutnya agar meneliti kandungan gizi ikan gurami, ikan lele, ikan juaro, dan ikan tapah karena kandungan gizi ikan-ikan tersebut masih belum ada di TKPI 2017.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Berat Dapat Dimakan, Pangan Lokal, Ikan
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Depositing User: budi fedriwan poltekkes riau
Date Deposited: 15 Jun 2020 03:57
Last Modified: 01 Jul 2020 03:05
URI: http://repository.pkr.ac.id/id/eprint/151

Actions (login required)

View Item View Item