Tingkat Kepuasan Pasien Rawat Inap Terhadap Pelayanan Konseling Gizi di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Jakarta

NUR ASTI RAHMADHANI, P0315134022 (2018) Tingkat Kepuasan Pasien Rawat Inap Terhadap Pelayanan Konseling Gizi di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Jakarta. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Riau.

[img] Text
Nur Asti Ramadhani.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://repository.pkr.ac.id/

Abstract

Rumah sakit adalah institusi pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan pelayanan kesehatan perorangan secara paripurna yang menyediakan pelayanan rawat inap, rawat jalan, dan gawat darurat. Pelayanan pendukung di rumah sakit salah satunya adalah pelayanan gizi, yaitu konseling gizi. Konseling gizi merupakan kegiatan penyampaian pesan-pesan gizi dengan tujuan menanamkan dan meningkatkan pengertian, sikap serta perilaku sehat bagi individu dan masyarakat rumah sakit. Konseling gizi yang berkualitas dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi sumber daya serta memberikan kepuasan kepada pasien. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui tingkat kepuasan pasien rawat inap terhadap pelayanan konseling gizi di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Jakarta. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan desain penelitian cross sectional. Penelitian ini dilakukan di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Jakarta pada tanggal 8 – 17 Mei 2018. Teknik pengambilan sampel adalah Accidental Sampling dengan jumlah sampel sebanyak 30 responden. Penelitian ini dilakukan dengan melakukan wawancara menggunakan kuesioner dan pengolahan data menggunakan uji skala Likert.Hasil penelitian ini adalah tingkat kepuasan pasien terhadap waktu pelayanan konseling gizi sebesar 77,06% (memuaskan), sikap dan karakteristik konselor sebesar 84,26% (sangat memuaskan), materi konseling sebesar 78,13% (memuaskan), dan penggunaan media selama proses konseling gizi sebesar 65,86% (memuaskan). Sebaiknya konselor menggunakan media yang dapat menunjang berjalannya proses konseling gizi seperti buku foto makanan sebagai pengganti food model. Selain itu, booklet juga dapat dimanfaatkan sebagai salah satu media dalam konseling gizi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: konseling gizi, tingkat kepuasan, Rumah Sakit
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Depositing User: budi fedriwan poltekkes riau
Date Deposited: 27 Jul 2020 00:44
Last Modified: 27 Jul 2020 00:45
URI: http://repository.pkr.ac.id/id/eprint/398

Actions (login required)

View Item View Item