ASUHAN KEPERAWATAN ANAK PADA BAYI Ny.L DENGAN HIPERBILIRUBIN DI RUANG PERINATOLOGI RSUD ARIFIN ACHMAD PROVINSI RIAU TAHUN 2020

Raudatul Jannah, P031714401063 (2020) ASUHAN KEPERAWATAN ANAK PADA BAYI Ny.L DENGAN HIPERBILIRUBIN DI RUANG PERINATOLOGI RSUD ARIFIN ACHMAD PROVINSI RIAU TAHUN 2020. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Riau.

[img] Text
KTI RAUDATUL JANNAH ASKEP BAYI DG HIPERBILIRUBIN.docx

Download (522kB)
Official URL: http://repository.pkr.ac.id/

Abstract

Asuhan Keperawatan Anak pada Bayi Ny.L dengan Hiperbilirubin di Ruang Perinatologi RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau Raudatul Jannah (2020) Program Studi DIII Keperawatan Politeknik Kesehatan Kemenkes Riau Pembimbing (1) Hj. Rusherina, S.Pd, S.Kep, M.Kes. (2) Idayanti, S.Pd, M.Kes. Kata kunci : Asuhan keperawatan anak, hiperbilirubin, kerusakan integritas kulit,daya hisap menurun, urine sedikit. Hiperbilirubin adalah meningkatnya kadar bilirubin dalam darah yang kadar nilainya lebih dari normal. Tujuan penulisan karya tulis ilmiah ini agar peneliti mampu melakukan asuhan keperawatan anak pada Bayi Ny.L dengan Hiperbilirubin di ruang Perinatologi di RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dalam bentuk studi kasus. Hasil pengkajian didapatkan bayi Ny.L dengan diagnosa medis Hiperbilirubin Grade III dengan keluhan badan bayi Ny.L kuning dari kepala sampai paha, kulit kering dan mengelupas, suhu tubuh tidak stabil, urine sedikit dan pekat, dan daya hisap menurun. Diagnosa keperawatan yang muncul adalah Kerusakan integritas kulit berhubungan dengan jaundice atau radiasi, ketidakefektifan termoregulasi berhubungan dengan peningkatan suhu tubuh akibat fototerapi, resiko ketidakseimbangan volume cairan tubuh berhubungan dengan peningkatan IWL (insensible water loss) akibat fototerapi dan kelemahan menyusui. Intervensi disusun berdasarkan prioritas dengan kerusakan integritas kulit pada bayi Ny.L sebagai masalah utama dan penyusunan intervensi disesuaikan dengan teoritis. Implementasi merupakan aplikasi dari intervensi yang telah disusun. Hasil evaluasi dari implementasi keperawatan pada bayi Ny.L setelah dilakukan asuhan keperawatan selama tiga hari yaitu masalah kerusakan integritas kulit teratasi sebagian. Dengan adanya karya tulis ilmiah ini diharapkan dapat dijadikan referensi bagi institusi pendidikan untuk penelitian selanjutnya terkait dengan Asuhan Keperawatan Anak dengan Hiperbilirubin.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Asuhan keperawatan anak, hiperbilirubin, kerusakan integritas kulit,daya hisap menurun, urine sedikit.
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: mahasiswa pkr polkemri
Date Deposited: 11 Aug 2020 06:46
Last Modified: 11 Aug 2020 06:46
URI: http://repository.pkr.ac.id/id/eprint/448

Actions (login required)

View Item View Item