PENGARUH TEKNIK RELAKSASI BENSON TERHADAP NYERI PADA IBU POST SECTIO CAESAREA HARI KE SATU DI RSUD PETALA BUMI PEKANBARU
FEBRINA ANNISHA, PO711430114 010 (2018) PENGARUH TEKNIK RELAKSASI BENSON TERHADAP NYERI PADA IBU POST SECTIO CAESAREA HARI KE SATU DI RSUD PETALA BUMI PEKANBARU. Diploma thesis, Poltekkes kemenkes Riau.
ilovepdf_merged (2)_compressed (1).pdf
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Abstract
Sectio caesarea merupakan salah satu pembedahan yang menimbulkan respon
fisiologis nyeri hebat dibandingkan dengan persalinan normal. Alternatif untuk
menurunkan nyeri yaitu dengan teknik relaksasi Benson. Teknik relaksasi Benson
adalah memberikan pengaruh mengurangi otot dan stres tubuh secara keseluruhan,
dengan tujuan agar tubuh dan pikiran menjadi rileks. Penelitian ini bertujuan
mengetahui pengaruh teknik relaksasi Benson terhadap nyeri pada ibu post sectio
caesarea hari ke satu. Metode penelitian ini yang digunakan pada penelitian ini
adalah quasy experiment dengan nonequivalent control group with pre-post design.
Instrumen yang digunakan yaitu visual analog scale untuk mengetahui intensitas
nyeri. Teknik pengambilan sampel menggunakan accidental sampling dengan jumlah
20 responden yang menjadi 2 kelompok yang diberikan perlakuan dan kelompok
kontrol. Teknik relaksasi Benson diberikan 2 kali dalam sehari selama 10 menit.
Analisa yang digunakan adalah analisa univariat untuk mengtahui distribusi nyeri dan
analisa bivariat menggunakan uji Wilcoxon dan Mann Whitney. Hasil menujukkan
tingkat nyeri ibu post sectio caesarea hari ke satu pada saat pre-test mengalami nyeri
berat sebelum dilakukan teknik relaksasi Benson. Sedangkan tingkat nyeri ibu post
sectio caesarea hari ke satu pada saat post-test mengalami penurunan nyeri yaitu
nyeri ringan dan nyeri sedang setelah dilakukan teknik relaksasi Benson. Hasil uji
statistik diperoleh p value 0.001 α < 0.05, sehingga disimpulkan teknik relaksasi
Benson berpengaruh untuk menurukan nyeri post section caesarea dan dapat
direkomendasikan sebagai intervensi keperawatan pada nyeri ibu post sectio
caesarea.
| Dosen Pembimbing: | UNSPECIFIED |
|---|---|
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
| Uncontrolled Keywords: | Nyeri, Sectio Caesarea, Teknik Relaksasi Benson |
| Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
| Depositing User: | budi fedriwan poltekkes riau |
| Date Deposited: | 22 Jul 2020 01:29 |
| Last Modified: | 22 Jul 2020 01:30 |
| URI: | https://repository.pkr.ac.id/id/eprint/355 |
