FIKRI ERWANTO, P031814401011 (2021) ASUHAN KEPERAWATAN PADA Tn.J DENGAN POST OP ORIF DI RUANGAN EDELWIS RSUD ARIFIN ACHMAD PEKANBARU. Diploma thesis, POLTEKKES KEMENKES RIAU.
Text
cover.docx Download (65kB) |
|
Text
ABSTRAK.docx Download (18kB) |
|
Text
lembar pengesahan.docx Download (42kB) |
|
Text
KATA PENGANTAR.docx Download (18kB) |
|
Text
DAFTAR ISI.docx Download (18kB) |
|
Text
BAB I.docx Restricted to Registered users only Download (19kB) |
|
Text
BAB 2.docx Restricted to Registered users only Download (96kB) |
|
Text
BAB 3.docx Restricted to Registered users only Download (165kB) |
|
Text
BAB 4.docx Restricted to Registered users only Download (19kB) |
|
Text
BAB 5.docx Restricted to Registered users only Download (19kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.docx Download (17kB) |
|
Text
lampiran kti.docx Download (12MB) |
Abstract
Fikri Erwanto (Mei, 2021). Asuhan Keperawatan pada Tn, J dengan post op ORIF di Ruang Rawat Edelwis RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau. Karya Tulis Ilmiah, Program Studi DIII Keperawatan, Jurusan Keperawatan, Politeknik Kesehatan Kemenkes Riau. (I) Ns. Usraleli, S.Kep., M. Kep (II) Melly, SST., M,Kes. Fraktur merupakan terputusnya kontinuitas tulang, retak atau patahnya tulang yang utuh, yang biasanya disebabkan oleh trauma atau tenaga fisik yang ditentukan jenis dan luasnya trauma. Fraktur dapat disebabkan karena trauma atau non trauma. Penanganan fraktur terbagi menjadi dua jenis yaitu secara konservatif (tanpa pembedahan) dan dengan pembedahan. Tindakan pembedahan salah satunya pemasangan Open Reduction Internal Fixation (ORIF). ORIF adalah suatu jenis operasi dengan pemasangan internal fiksasi yang dilakukan ketika fraktur tersebut tidak dapat direduksi secara cukup dengan close reduction, untuk mempertahankan posisi yang tepat pada fragmen fraktur. Masalah utama yang paling umum disebabkan oleh post ORIF adalah nyeri akut. Tujuan dari penelitian karya tulis ini untuk mengetahui gambaran asuhan keperawatan pada Tn. J dengan post op ORIF dengan nyeri akut, gangguan mobilitas fisik, gangguan integritas kulit di Ruang Eedelwis RSUD Arifin Achmad tahun 2021. metode penelitian yang digunakan merupakan teknik wawancara, observasi, pemeriksaan fisik, dan catatan medis. Hasil pengkajian dan analisa data didapatkan masalah keperawatan nyeri akut, gangguan imobilitas fisik, dan gangguan integritas kulit.dalam implementasi yang sudah di laksanakan selama 3 hari maka didapatkan haasil evaluasi pada pasien bahwa nyeri berkurang, gangguan mobilitas dapat teratasi dan gangguan integritas kulit dapat teratasi. Saran yang diharapkan perawat bisa menjaga kesterilan dan lebih memperhatikan pasien dalam perawatan post op ORIF. Kata kunci : asuhan keperawatan, fraktur, post ORIF.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RB Pathology |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine |
Depositing User: | jurusan keperawatan |
Date Deposited: | 21 Jul 2021 02:56 |
Last Modified: | 21 Jul 2021 02:56 |
URI: | http://repository.pkr.ac.id/id/eprint/1771 |
Actions (login required)
View Item |