EMIL MIDELA, P0315154011 (2018) ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY. G DI BPM ERNITA KOTA PEKANBARU TAHUN 2018. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Riau.
Text
Cover.pdf Download (38kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (91kB) |
|
Text
BAB 1.pdf Restricted to Registered users only Download (97kB) | Request a copy |
|
Text
BAB 2.pdf Restricted to Registered users only Download (644kB) | Request a copy |
|
Text
BAB 3.pdf Restricted to Registered users only Download (86kB) | Request a copy |
|
Text
BAB 4.pdf Restricted to Registered users only Download (321kB) | Request a copy |
|
Text
BAB 5.pdf Restricted to Registered users only Download (89kB) | Request a copy |
Abstract
Asuhan kebidanan komprehensif merupakan asuhan kebidanan yang diberikan secara menyeluruh di mulai dari ibu hamil, bersalin, nifas dan neonatus. Berdasarkan data Profil Kesehatan Riau tahun 2015, Angka Kematian Ibu (AKI) di Provinsi Riau sebesar 108,9 per 100.000 KH. Studi kasus ini bertujuan untuk memberikan asuhan kebidanan secara komprehensif dan berkesinambungan untuk meningkatkan kualitas kesehatan ibu dan bayi sehingga dapat membantu menurunkan AKI. Asuhan kebidanan dilakukan mulai dari bulan Januari hingga Mei 2018. Asuhan kebidanan ini dilakukan sebanyak 11 kali kunjungan yaitu 4 kali dalam masa kehamilan, 1 kali dalam persalinan, 3 kali dalam masa nifas dan 3 kali dalam masa neonatus. Asuhan yang diberikan adalah memberikan pendidikan kesehatan serta penanganan terhadap masalah yang timbul selama masa kehamilan, persalinan, nifas dan neonatus. Hasil laporan studi kasus diperoleh bahwa Ny.G mengalami komplikasi pada masa kehamilan dengan kenaikan berat badan yang signifikan, sesak nafas dan sering BAK pada Trimester III, pada masa persalinan dengan atonia uteri, nifas dengan anemia sedang, nyeri pada luka jahitan, mules pada perut serta kram pada kaki dan pada neonatus tidak ditemukan masalah. Asuhan dapat berjalan dengan baik. Hasil asuhan semua masalah telah teratasi. Disarankan agar Bidan Praktik Mandiri (BPM) dapat meningkatkan asuhan pelayanan sesuai dengan standar yang ada.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Asuhan Komprehensif, COC |
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Depositing User: | Irul Dzikrullah |
Date Deposited: | 15 Jun 2020 03:45 |
Last Modified: | 15 Jun 2020 03:45 |
URI: | http://repository.pkr.ac.id/id/eprint/153 |
Actions (login required)
View Item |