GAMBARAN PENGETAHUAN DAN KEPATUHAN DIET PENDERITA DIABETES MELLITUS TIPE II RAWAT JALAN RSUD PADANG PANJANG

SITI KHAIRUNNISA, P032113411079 (2024) GAMBARAN PENGETAHUAN DAN KEPATUHAN DIET PENDERITA DIABETES MELLITUS TIPE II RAWAT JALAN RSUD PADANG PANJANG. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Riau.

[img] Text
Cover_Siti Khairunnisa_P032113411079_2024.pdf

Download (567kB)
[img] Text
Abstrak_Siti Khairunnisa_P032113411079_2024.pdf

Download (17kB)
[img] Text
Bab I_Siti Khairunnisa_P032113411079_2024.pdf

Download (33kB)
[img] Text
Bab II_Siti Khairunnisa_P032113411079_2024.pdf

Download (210kB)
[img] Text
Bab III_Siti Khairunnisa_P032113411079_2024.pdf

Download (77kB)
[img] Text
Bab IV_Siti Khairunnisa_P032113411079_2024.pdf

Download (161kB)
[img] Text
Bab V_Siti Khairunnisa_P032113411079_2024.pdf

Download (248kB)
[img] Text
Bab VI_Siti Khairunnisa_P032113411079_2024.pdf

Download (71kB)
[img] Text
Daftar Pustaka_Siti Khairunnisa_P032113411079_2024.pdf

Download (98kB)
[img] Text
Lampiran_Siti Khairunnisa_P032113411079_2024.pdf

Download (804kB)
Official URL: http://repository.pkr.ac.id/

Abstract

Berdasarkan data Survei Kesehatan Indonesia Tahun 2023, prevalensi penyakit Diabetes Melitus Tipe 2 di Provinsi Sumatera Barat sebesar 58,5%. Kepatuhan diet merupakan salah satu kunci keberhasilan dalam penatalaksanaan penyakit Diabetes Melitus (DM). Salah satu faktor yang mempengaruhi kepatuhan diet adalah tingkat pengetahuan yang juga mempengaruhi persepsi pasien tentang penyakitnya, motivasi, manajemen stres dan perubahan perilaku. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat gambaran pengetahuan dan kepatuhan diet penderita diabetes melitus tipe II rawat jalan RSUD Padang Panjang. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan menggunakan desain penelitian cross sectional. Populasi penelitian ini adalah pasien diabetes melitus tipe 2 rawat jalan di poli penyakit dalam RSUD Kota Padang Panjang. Metode Sampling yang digunakan adalah purposive sampling dengan kriteria inklusi yaitu bersedia menjadi responden dengan mengisi informed consent serta kriteria eksklusi yaitu responden diabetes melitus tipe 2 yang sedang hamil dan yang melakukan suntik insulin, sehingga diperoleh jumlah sampel sebesar 76 orang. Pengumpulan data pengetahuan dan kepatuhan diet menggunakan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan responden dengan tingkat pengetahuan yang baik sebanyak 28%, responden dengan tingkat pengetahuan cukup sebanyak 67% dan responden dengan tingkat pengetahuan kurang sebanyak 5. Berdasarkam tingkat kepatuhan responden dengan tingkat kepatuhan yang baik sebanyak 8%, responden dengan tingkat kepatuhan cukup sebanyak 85%, responden dengan tingkat kepatuhan yang buruk sebanyak 7%. Diharapkan penderita DM mematuhi anjuran diet dan petugas kesehatan memberikan pemahaman terkait anjuran diet agar dapat meminimalkan potensi komplikasi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Depositing User: Mahasiswa Gizi Polkemri
Date Deposited: 29 Jul 2024 06:39
Last Modified: 29 Jul 2024 06:39
URI: http://repository.pkr.ac.id/id/eprint/4743

Actions (login required)

View Item View Item